>head>

Demo Memanas! Dandim Bima bersama Kapolres Bima Kota Lakukan Pendekatan Persuasif dengan Mahasiswa Cipayung Bima

Kota Bima, sekilasinfontb.com.- Dandim 1608/Bima Letkol Inf M. Zia Ulhaq, S, Sos, turun langsung memimpin personilnya, melakukan pengamanan aksi unjuk rasa mahasiswa Cipayung Bima, di depan Kantor DPRD Kota dan Kabupaten Bima, Senin, (11/4/2022).

Saat apel gelar pasukanĀ  Dandim 1608/ Bima memberikan pengarahan pada pasukan TNI-POLRI dalam rangka kesiapsiagaan pengamanan unras. Bersama Kapolres Bima Kota AKBP Henry Novika Chandra,SIK, MH.

Putra asli daerah itu mengatakan, dalam menghadapi aksi unras, dirinya berharap harus dilakukan dengan cara humanis tanpa adanya efek-efek keributan yang merugikan siapapun.

“Kita sedang berpuasa di bulan Ramadhan, pengamanan unras mahasiswa ini harus humanis,” kata Dae Zia sapaan akrab Dandim Bima saat memberikan arahan ke anggotanya.

Dalam aksinya di depan kantor DPRD Kabupaten Bima, massa aksi sempat chaos dengan aparat keamanan, namun tidak berlangsung lama setelah upaya Persuasif terus dilakukan TNI-Polri.

Aksi demonstrasi mahasiswa cipayung Bima, dikawal ketat personil TNI-Polri yang dipimpin langsung Dandim 1608/Bima dan Kapolres Bima Kota, meski terjadi sedikit ketegangan antara kedua belah pihak, namun tidak berangsur lama.

Petinggi TNI dan Polri di Bima tersebut dengan sigap dan cekatan langsung menenangkan massa aksi untuk menyampaikan aspirasi dengan penuh santun.

Pria berdarah asli putra Bima ini tidak tanggung-tanggung turun bersama massa aksi untuk memastikan demonstrasi berjalan tertib dan aman tanpa adanya kendala dalam menyampaikan aspirasi.

“Mari kita tertib dalam menyampaikan aspirasi, jaga keamanan adik-adik mahasiswa, kita harus patuh dan taat pada aturan demi kebaikan kita bersama khususnya Daerah kita,” Ujar Dandim di hadapan massa aksi.

Dia meminta, jangan sampai kita terprovokasi, kita jaga bersama keamanan dalam unjuk rasa ini untuk kenyamanan kita sehingga penyampaian aspirasi tepat sasaran, tutup Dandim. (SI-03).

>head>
5 1 vote
Beri Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
.